Pelibatan Publik Jadi Vaksin Korupsi Paling Mujarab

Pelibatan Publik Jadi Vaksin Korupsi Paling Mujarab
Sejumlah politisi PSI gagas acara Patungan Rakyat Akbar di Jakarta, Sabtu (3/3/2018).

Nalar PolitikKetua Dewan Pimpinan Daerah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta Michael Victor Sianipar punya konsep vaksi korupsi dalam memberantas korupsi. Diketahui, penyakit akut ini bak virus yang sudah menjalar ke mana-mana, marak di kalangan politisi tanah air, sehingga perlu penanganan khusus nan intensif.

Dalam acara Patungan Rakyat Akbar di Ball Room Hotel  Aryaduta, Jakarta Pusat, lulusan Universitas Harvad, Amerika Serikat itu menegaskan konsepnya sebagai vaksin korupsi. Di dalamnya, publik (rakyat) jadi subjek utamanya.

“Kita sedang membuat vaksin korupsi. Publik menjadi vaksin yang mujarab untuk menyembuhkan penyakit yang sudah akut itu,” terangnya saat membuka acara yang berlangsung Sabtu (3/3/2018).

Mengapa perlu pelibatan publik? Lantaran publik hari ini kerap dicecoki ekstasi korupsi. Itu membuatnya terlena dan akhirnya tertipu.

Karenanya, diajaklah publik untuk menyerang balik para koruptor secara langsung. Melibatkan mereka dalam membiaya ongkos politik menjadi salah satu upayanya.

“Sebab politik itu memang mahal. Tak mungkin membiayainya jika tanpa dukungan publik.”

Dengan publik ikut terlibat dalam hal membiayai ongkos politik, menurut Michael, ini menyebabkan si politisi atau partai politik akan berutang pada rakyat.

“Rakyat bersedia jadi donatur disebabkan program yang dinilai bermanfaat. Maka model pembayaran utang oleh si politisi adalah dengan cara benar-benar merealisasikan programnya.”

Maka, lanjut pria berusia 27 tahun tersebut, si politisi yang sudah terpilih jadi anggota dewan, misalnya, tidak perlu lagi membayar utang pada orang atau lembaga yang membiayai ongkos politiknya secara pribadi. Pun langkah ini sekaligus akan meminimalisasi praktik korupsi politisi di tanah air.

“Jika tidak ada utang bernilai besar, maka si politisi tak perlu lagi korupsi. Ia hanya cukup merealiasi program yang bermanfaat untuk publik. Inilah yang saya sebut vaksin korupsi.”

Selain Michael, politisi PSI lainnya yang hadir dalam acara tersebut, di antaranya Calek Dapil DKI Jakarta Rian Ernest da Caleg Dapil Bandung Giring Ganesha. Hadir pula Caleg Dapil Tangerang Selatan Isyana Bagus Oka yang jadi salah satu pembicara dalam acara tersebut.

___________________

Artikel Terkait: